Uncategorized

Yuk, Simak dan Pahami Apa Itu Universitas Terbuka!

Yuk, Simak dan Pahami Apa Itu Universitas Terbuka!

 

Ini jawaban buat kamu yang tertarik kuliah di Universitas Terbuka. Yuk Simak pembahasan mengenai apa itu Universitas Terbuka dan cara daftar!

Apa Itu Universitas Terbuka?

Apa Itu Universitas Terbuka

Buat kamu yang belum mengenal Apa Itu Universitas Terbuka, Intipkuliah bakalan ngasih penjelasan detail nih. Dikutip dari beberapa sumber, Universitas Terbuka merupakan perguruan tinggi di Indonesia yang menerapkan sistem daring atau pembelajaran jarak jauh. Jauh sebelum adanya pandemi, metode pembelajaran daring ini telah dipelopori oleh Universitas Terbuka nih. Di UT sendiri tidak mengenal batasan usia, waktu registrasi, masa belajar dan ijazah lho!, maka dari itu disebut sebagai terbuka. Biasanya, mahasiswa Universitas Terbuka ini adalah orang yang ingin berkuliah namun juga tetap ingin bekerja nih Intipers.

Website resmi Universitas Terbuka: https://www.ut.ac.id/#

Fakta Unik Universitas Terbuka

Berdasarkan data yang dirilis oleh Badan Kepegawaian Nasional (BKN) pada tahun 2019, UT menjadi peringkat 1 Universitas yang alumninya paling banyak lolos CPNS 2019 dengan total 9.436 orang loh, keren banget bukan?. Fakta unik lainnya, jauh sebelum pandemi Covid-19 UT sudah menerapkan sistem belajar jarak jauh dan terbuka. Calon mahasiswa yang berada di luar negeri juga bisa berkuliah di UT lo!. Melansir dari website resmi Universitas Terbuka, jarak jauh diartikan sebagai pembelajaran tidak dilakukan secara tatap muka, melainkan menggunakan media, baik media cetak (modul) maupun non-cetak (audio/video, komputer/internet, siaran radio, dan televisi). Sedangkan terbuka artinya tidak ada pembatasan usia, tahun ijazah, masa belajar, waktu registrasi, dan frekuensi mengikuti ujian. Batasan yang ada hanyalah bahwa setiap mahasiswa UT harus sudah menamatkan jenjang pendidikan menengah atas (SMA atau yang sederajat).

Sistem Pembelajaran di Universitas Terbuka

Adanya kurikulum yang berbeda dengan universitas lainnya, membuat mahasiswa UT harus bisa belajar secara mandiril. Mahasiswa UT disediakan bahan ajar yang dirancang untuk dipelajari secara mandiri. Apabila mengalami kesulitan belajar, mahasiswa dapat meminta informasi tentang bantuan belajar kepada Unit Program Belajar Jarak Jauh Universitas Terbuka (UPBJJ-UT) setempat. Seperti halnya universitas lain, UT juga menerapkan Sistem Kredit Semester (SKS) untuk menetapkan beban studi mahasiswa. Dalam sistem ini, beban studi yang harus diselesaikan dalam satu program studi diukur dengan satuan kredit semester (sks). Setiap mata kuliah diberi bobot 1-6 sks. Satu semester adalah satuan waktu kegiatan belajar selama kurang lebih 16 minggu.

Apakah Kamu Cocok Kuliah di Universitas Terbuka?

Untuk menentukan apakah kamu cocok kuliah di Universitas Terbuka, kamu harus menentukan priotitas kamu terlebih dahulu. Misalnya dengan menentukan apakah selama berkuliah kamu ingin fokus untuk belajar saja atau sambil bekerja. Nah, setelah itu kamu bisa mencocokkan diri kamu apakah kamu sesuai dengan kurikulum yang disediakan oleh Universitas Terbuka. Universitas Terbuka tentunya dirancang dengan kurikulum yang lebih fleksibel dibanding dengan Perguruan Tinggi lainnya. Maka dari itu, banyak mahasiswa dari UT yang berkuliah sambil bekerja dan hal ini perlu manajemen waktu yang baik. Yang perlu diperhatikan lagi adalah sistem belajar di UT nih Intipers. Dengan sistem belajar yang mandiri, mahasiswa UT diharapkan mengalokasikan waktu belajar sesuai dengan beban sks yang diambil, atau mengambil beban sks setiap semester sesuai dengan waktu belajar yang dapat dialokasikan, serta mempertimbangkan kemampuan akademik masing-masing.

Cara Mendaftar Kuliah di Universitas Terbuka

Untuk mendaftar kuliah di Universitas Terbuka, kamu bisa mengunjungi UPBJJ-UT terdekat dengan membawa semua berkas persyaratan yang ditetapkan. Kamu juga bisa mendaftar secara online melalui website resmi UT yaitu https://www.ut.ac.id/ . Kamu juga bisa melakukan registrasi keliling di luar kantor UPBJJ-UT lho!

 

Jadi gimana nih? sudah tambah yakin berkuliah di Universitas Terbuka?

Comments 1

  1. tinta l series

    Lalu klik kanan pada nama gadgets printer anda lalu pilih “Printing Preferences”. Pada jendela yang telah muncul, selanjutnya klik tab “Routine maintenance” dan klik “Print Check out Pattern” print thermal. Soal kecepatan dalam mencetakpun rasanya tak perlu diragukan lagi. Tak heran jika banyak para pelaku usaha percetakan menggunakan printer seri ini.|Nantinya mereka akan memperbaiki dengan biaya tertentu. Tapi jika anda ingin memperbaiki sendiri, tentu lebih irit dan free of charge.

Jawaban dari penulis akan masuk email kamu.

Your email address will not be published. Required fields are marked *